Thursday 22 October 2015

Polisi Gulung Komplotan Curanmor

Illustrasi Polisi Gulung Komplotan Curanmor
Tim buser Satreskrim Polres Karawang menangkap komplotan pencuri kendaraan bermotor spesialis tempat parkir hiburan malam di tempat berbeda. Dari tangan dua pelaku ini,  polisi berhasil mengamankan dua unit sepeda motor hasil curian satu diantaranya diamankan dari seorang penadah.

Hariyanto alias Olo bin kandi (22) warga Kampung  Jenebin Desa Purwadana, Kecamatan Telukjambe Timur, merupakan pelaku spesialis pencurian kendaraan bermotor (curanmor), sedangkan Yudi Setiawan alias US (25) warga Dusun Gandapata, Kelurahan Gandapata, Kecamatan Subang, Kabupaten Banyumas penadah motor yang dicuri Hariyanto.

Kanit Jatanras Polres Karawang IPTU Adis Iskandar mengatakan, penangkapan kedua pelaku, curanmor dan penadahnya berawal dari adanya laporan masyarakat yang kehilangan motor di sebuah tempat hiburan malam terminal 163 ruko karawang hijau (KH). Kemudian polisi yang mendapati laporan itu langsung melakukan penyelidikan dan melakukan olah TKP/ di lokas. Beberapa hari kemudian pelakunya bisa nerhasil diringkus saat mau menjual motor hasil curiannya kepada penadah.

“Pelaku kami tangkap saat pelaku berada di GOR Panatayuda, pada Sabtu (19/10) malam kemarin, karena sebelumnya pelaku sudah kami ketahui dan kami buntuti,” kata Adis, Rabu (21/10). 

Dari hasil pemeriksaan, kata Adis, pelaku tersebut sudah melakukan pencurian kendaraan roda dua sejak tahun 2013 dengan lokasi di tempat-tempat hiburan malam diantaranya terminal 163 Karawang Hijau. Dan terakhir, pelaku memetik motor Honda Beat hitam tanpa nopol (masih baru) milik seorang pengunjung di tempat hiburan 163.

“Jadi pelaku ini adalah pelaku sepesialis pencuri motor di tempat hiburan, dan tercatat saat ini sudah ada empat unit yang berhasil pelaku ambil di tempat hiburan malam. Diantaranya, Dua motor Beat satu motor Jupiter MX dan Vario,” ungkapnya.

Sementara itu, dari keterangan Yudi Setiawan alias US mengaku, ia membeli motor Honda Beat dari Olo Rp 2juta.  Rencananya, motor itu akan dipakai untuk keperluan belanja ke pasar karena si penadahnya tersebut merupakan pedagang mie ayam.  (*)

Posted by: Siti Badriyah
Berita News Karawang Updated at: 20:37

No comments:

Post a Comment