Wednesday 24 February 2016

Demam Berdarah Serang 20 Warga

Petugas Kesehatan Puskesmas Purwasari tampaknya harus pontang panting dikerjai wabah penyakit demam berdarah yang menyerang wilayahnya. Sejak wabah itu merebak dan menyebar ke sejumlah desa di daerah tersebut hingga saat ini tercatat sebanyak 20 orang terkena demam berdarah.

Rencananya Pihak UPTD Puskesmas, Kecamatan Purwasari. Dalam waktu dekat-dekat ini akan melakukan pemogingan di wilayah Desa Tamelang. Hal tersebut karena terdapat warga tamelang yang terjangkit demam berdarah diwilayah tersebut.

Hal ini di ungkapkan Pahrudin, Bagian Kesehatan yang mengatakan kepada kami melalui telepon, Pasalnya Pemogingan dan sosialiasi pencegahan yang dilakukan puskesmas dalam upaya penekanan jumlah warga yang terkena demam berdarah, sampai saat ini masih tetap di lakukan."Sosialisasi pencegahan demam berdarah dan pemogingan minggu kemarin sudah selesai diwilyah Desa Purwasari tersebut. hal ini untuk mencegah bertambahnya warga yang berada diwilayah itu terus  bertambah yang terkena demam berdarahnya." Ujarnya.

Selain itu, lanjut dia, Walaupun saat ini pemogingan tersebut masih dibantu pihak swadaya masyarakat. Karena sampai saat ini belum terdapat dana untuk Kesehatan tersebut. dikarenakan masih dalam pengajuan."Untuk membeli obat buat poging masih tetap dengan bantuan dana dari Swadaya Masyarakat dan bantuan Kerja sama dengan pemilik perusahan yang berada diwilayah desa itu."katanya.

Sementara sambung dia, Saat ini berdasarkan data yang terhimpun pihak puskesmas tersebut, Warga yang terkena DBD saat ini sudah hampir mencapai kurang lebih 20 orang itu yang baru terdata secara keseluruhan. Namun sampai saat ini keadaan warga yang terkena demam berdarah belum terdapat yang sampai meninggal. "Warga yang terkena demam berdarah saat ini terus bertambah sudah hampir kurang lebih 20 orang warga yang terkena demam berdarah. tapi untuk penderita demam berdarahnya belum sampai ada yang meninggal masih bisa dengan cepat di tanggani."katanya.

Tidak hanya itu, Untuk sementara waktu pihak puskesmas masih berupaya dengan terus melakukan pembagian obat abate, sosialisasi kesetiap sekolah dan melakukan pemogingan."Sekarang-sekarang masih sama cuma melakukan sosialaisasi untuk melakukan pencegahan dan melakukan pembagian obat kesetiap warga yang berada diwilayahnya"katanya.

Kendati Demikian, Menurut dia, Pemoginpan yang nantinya akan dilakukan diwilayah Tamelang tersebut memang akan secepatnya dilakukan. hal itu dikarenakan terdapat laporan dari pihak desa  bahwa ada warganya terkena demam berdarah. Meski begitu, pemogingan yang dilakukan untuk dapat tidak bertambahnya warga yang terkena demam berdarah diwilayah tersebut."Terdapat laporan kepihak puskesmas bahwa ada warga Tamelang terkena demam berdarah nanti itu akan kami cek dan langsung akan segera melakukan pemogingan diwilayah itu agar tidak ada lagi warga yang terus bertambah kena demam berdarah." Pungkasnya. (*)


Posted by: Siti Badriyah
Berita News Karawang Updated at: 01:42

No comments:

Post a Comment