Monday 3 August 2015

Tahun Ini Karawang Berangkatkan 1729 Calon Haji

KARAWANG, RAKA - Tahun ini Kabupaten Karawang akan memberangkatkan 1729 calon jemaah haji. Sementara itu, antrian haji saat ini mencapai 35 ribu dan masih mengantre hingga 15 tahun.

Tahapan pemberangkatan haji tahun 2015 sudah memasukan kegiatan  bimbingan manasik haji massal calon jemaah haji yang di ikuti 1729 calon haji. Nah, jumlah tersebut mengalami penurunan qouta haji. Pemerintah daerah sendiri meminta agar qouta haji ditambah. "Tahun ini Karawang alami penurunan kuota untuk akomodir semangat beribadah Haji doakan saja kami akan berupaya Pemkab serta Kemenag Karawang intansi Vertikal sinergis untuk meminta kepada Kemenag pusat untuk menaikan kembali  kuotanya," ujar Plt Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana.

Lebih jauh ia menuturkan, tahun ini tercatat ada 35 ribu Calon Haji yang masih rela mengantri hingga 2030. Maka dari itu, perlu adanya penambahan qouta, untuk calon haji tahun depan. Agar, calon jemaah haji tidak terlalu lama untuk antri. "Kepada yang antri hingga 2030 pun semakin mendapat kesempatan lebih cepat untuk dapat ibadah Haji, karena bila dilihat dari segi usia kepada yang sudah lanjut usia itu perlu di prioritaskan," tambah dia.

Tingginya animo masyarakat untuk berangkat ibadah haji meski harus antri hingga 15 tahun kedepan ini, juga di apresiasi oleh Cellica. "Kami juga apresiasi antusias masyarakat Karawang sangat tinggi antri hingga 15 tahun kedepan," imbuhnya.

Dalam kegiatan manasik haji tersebut, ia berharap dari kegiatan ini wawasan calon jemaah haji dapat terus bertambah.  Sehingga ketika melaksanakan ibadah haji nanti, dapat berjalan sesuai harapan. Jaga Kesehatan kepada seluruh Calon Haji ini sekitar 2 bulan lagi akan melaksanakan Ibadah Haji. "Kami Pemkab Karawang senantiasa mendoakan agar bapa ibu diberikan kelancaran dalam prosesi Ibadah Haji mulai saat ini Manasik hingga pada bulan Haji nanti," beber dia.

Sementara itu Kepala Kemenag Kabupaten Karawang Eddy Yusuf menuturkan, selain persiapan fisik dan hati yang pasrah, persiapan dalam bentuk bimbingan haji telah menjadi kebutuhan yang niscaya. Bimbingan manasik haji ibarat ‘sekolah’ bagi calon jemaah haji. Karena calon jemaah haji ini akan diberikan pembekalan secara teori serta praktiknya. " Dengan mengikuti manasik, setiap calon jemaah haji akan mendapatkan pengetahuan tata cara beribadah haji yang tartil sesuai rukun Haji," tandasnya. (vid)
Posted by: Siti Badriyah
Berita News Karawang Updated at: 17:49

No comments:

Post a Comment